Langsung ke konten utama

 Fungsi Pasar Bebas

Berdasarkan penjelasan diatas, fungsi dari pasar bebas dalam perekonomian negara yaitu untuk bisa memberikan kebebasan kepada masyarakat untuk melakukan berbagai aktivitas ekonomi, khususnya dalam melakukan aktivitas ekspor dan impor barang. Selain itu, pasar bebas juga mempunyai fungsi yang baik dalam memberikan informasi terkait dengan harga dan juga kuantitas permintaan barang. Hal tersebut akan berdampak pada stabilitas harga barang. Setiap pengusaha juga nantinya akan memperoleh penghasilan yang lebih atas bisnis yang mereka lakukan dan mempunyai peluang dalam memperoleh keahlian yang lebih modern. Lebih dari itu, pasar bebas juga bisa menciptakan tingkat penggunaan barang yang meningkat dengan diiringi faktor produksi yang semakin efisien.

Manfaat Pasar Bebas

Pasar bebas memiliki manfaat yang bisa dirasakan dalam perkembangan ekonomi dalam suatu negara. Berbagai macam manfaat yang kemungkinan akan dirasakan yaitu lebih bebasnya setiap orang dalam memiliki kekayaan dan mengelola sumber dayanya masing-masing. Sehingga tingkat kreativitas dari setiap masyarakat akan lebih berkembang lagi. Selain itu, setiap produsen juga akan lebih dituntut untuk bisa membuat produk yang berkualitas. Sebab, pasar bebas akan melahirkan persaingan yang lebih ketat antar perusahaan. Sehingga, para pengusaha akan menjadi lebih efektif dan juga efisien karena mereka akan bergerak atas dasar prinsip ekonominya masing-masing.

Berikut ini adalah beberapa manfaat lain dari adanya pasar bebas, antara lain:

a. Bebas Mengolah Sumber Daya: Dimana setiap orang bebas untuk mempunyai dan mengolah sumber daya miliki mereka untuk memperoleh keuntungan.
b. Kreatif: Dengan adanya kebebasan untuk mengelola sumber daya masing-masing, maka tentunya akan membuat masyarakat bisa berpikir lebih kreatif melalui tingkat persaingan yang ketat.
c. Produk Berkualitas: Dengan adanya pasar bebas, maka setiap produsen akan dituntut untuk bisa memproduksi barang yang berkualitas dan bisa bersaing dengan produsen dari negara lain.
d. Sarana yang Tepat: Pasar bebas dapat menjadi sarana yang tepat untuk para pemilik bisnis untuk menerapkan prinsip ekonomi secara lebih efisien.
e. Pertumbuhan Ekonomi Negara: Perekonomian negara bisa tumbuh dan berkembang dengan pesat karena adanya pasar bebas.

Kelebihan dan Kekurangan Pasar Bebas

Kenapa banyak orang yang cenderung mendorong penerapan pasar bebas? Apa sih dampak positif dari adanya pasar bebas? Selain bisa memberikan kebebasan untuk melakukan kegiatan ekonomi tanpa adanya campur tangan pemerintah, pasar bebas juga mempunyai dampak positif dalam menumbuhkan iklim persaingan dagang yang sehat. Selain itu, pasar bebas juga mempunyai beberapa kelebihan yang mungkin saja sulit untuk ditemukan dalam model kegiatan ekonomi lainnya, misalnya saja:

1. Setiap orang bebas untuk mempunyai sumber daya produksi dan juga mengambil keuntungan sebanyak-banyaknya.
2. Setiap orang terpacu untuk berpikir secara kreatif dan tidak berhenti menciptakan inovasi.
3. Secara tidak langsung, persaingan yang ketat ini bisa melahirkan berbagai macam produk yang berkualitas.
4. Setiap orang mempunyai kesempatan untuk berkontribusi dalam kegiatan yang dilakukan dengan prinsip ekonomi masing-masing.

Kekurangan Pasar Bebas

Walaupun mempunyai beberapa kelebihan yang harus kita perhitungkan, pelaksanaan pasar bebas ini bukan tanpa risiko. Lalu, apa dampak negatif dari pasar bebas? Semakin lebarnya kesenjangan ekonomi antara yang kaya dan yang miskin adalah salah satu yang perlu diperhatikan.

Tanpa adanya campur tangan pemerintah, maka otomatis kegiatan ekonomi juga dilakukan dengan sepenuhnya mengandalkan kekuatan modal seseorang dalam merespon permintaan dan juga persediaan sebuah komoditas bisnis pasar. Dengan kata lain, mereka yang mempunyai modal lebih besar juga akan lebih diuntungkan dalam sistem ini.

Selain itu, pasar bebas juga mempunyai beberapa kekurangan, antara lain:

1. Setiap orang dengan kondisi ekonomi yang kuat bisa mengeksploitasi orang-orang dengan kondisi ekonomi rendah.
2. Terjadinya monopoli yang bisa menimbulkan kerugian untuk masyarakat.
3. Terjadinya kesenjangan ekonomi yang signifikan antara golongan ekonomi yang kuat dan golongan ekonomi lemah.
4. Kondisi ekonomi cenderung tidak stabil, sehingga bisa menimbulkan masalah baru di dalam pasar itu sendiri.


Contoh Perdagangan di Pasar Bebas

Berikut ini adalah beberapa contoh perdagangan pasar bebas dalam perdagangan internasional, antara lain:

1. APEC (Asia Pasific Economic Cooperation)

Asia Pasific Economic Cooperation atau yang biasa disingkat APEC ini adalah sebuah kerja sama ekonomi antara 21 negara yang ada di wilayah pasifik. Kerja sama ini bertujuan untuk membangun hubungan antar negara untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi, dan mendorong perluasan perdagangan bebas yang ada di kawasan Asia Afrika.

2. CAFTA (China-ASEAN Free Trade Area)

China-ASEAN Free Trade Area atau yang dikenal dengan singkatan CAFTA ini adalah sebuah pasar bebas yang hadir dalam bentuk perjanjian perdagangan antara China dengan negara-negara di ASEAN. Organisasi ini mengatur kerja sama antar negara anggotanya supaya bisa melakukan kegiatan perdagangan bebas untuk berbagai macam barang yang masuk dari China atau ASEAN.

3. EU (European Union)

European Union atau yang disingkat EU ini adalah sebuah perjanjian pasar bebas yang terjalin diantara 28 negara di bawah kawasan Eropa. Adanya EU ini bertujuan untuk memudahkan proses keluar masuknya barang dari tiap negara anggota supaya perekonomiannya terus meningkat.

4. MEA (Masyarakat Ekonomi Asia)

Masyarakat Ekonomi Asia atau yang lebih dikenal dengan MEA ini adalah sebuah pasar bebas yang ada di Asia Tenggara yang beranggotakan negara-negara di wilayah ASEAN. Pasar bebas MEA ini memungkinkan terjadinya proses penjualan barang dan jasa antar negara anggotanya tanpa adanya tarif bea cukai.

5. NAFTA (North American Free Trade Area)

North American Free Trade Area atau yang disingkat dengan NAFTA adalah sebuah sistem perdagangan bebas yang ada di Amerika Utara yang didirikan pada tahun 1994. NAFTA ini beranggotakan Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko. Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh organisasi ini yaitu mengurus paspor dan juga visa, mengatur kegiatan niaga, dan menjadi perantara informasi yang berkaitan dengan kegiatan kebudayaan.

Perdagangan Bebas Merupakan Salah Satu Bentuk Globalisasi dalam Bidang Ekonomi

Perdagangan bebas merupakan salah satu bentuk dari globalisasi di bidang ekonomi. Namun, bagaimana bisa disebut demikian? Jadi, globalisasi bisa diartikan sebagai proses yang memberikan kesempatan pada setiap orang supaya bisa menjangkau berbagai macam hal dan saling terhubung dengan semua aspek kehidupan, baik itu di bidang budaya, politik, sosial, budaya, teknologi, dan lain sebagainya. Globalisasi di dalam bidang ekonomi bukanlah hal yang baru. Karena menurut catatan sejarah, sejak dulu, perusahaan di negara dengan kondisi ekonomi amju diketahui memperluas jangkauan target pasarnya ke berbagai penjuru dunia.

Namun seiring perkembangan teknologi, globalisasi ekonomi menjadi semakin cepat dan menjadi salah satu faktor yang mendukung terjadinya perluasan jangkauan target pasar tersebut. Di dalam globalisasi ekonomi, ada beberapa aspek yang penting untuk diperhatikan, antara lain:

– Hilangnya hambatan ekonomi nasional
– Meluasnya aktivitas produksi, keuangan, perdagangan yang tidak hanya secara nasional, tetapi juga internasional
– Bertambah dan berkembangnya berbagai perusahaan dan institusi moneter internasional









Komentar

Postingan populer dari blog ini

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN CLASS MEETING

Gambar

Tema 1 Kelas VII KELUARGA AWAL KEHIDUPAN

Gambar

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pasar Bebas

AKU , EBI DAN CHAT-GPT (Kisah Nyata)

Kisi Kisi Ujian sekolah